Pages

Ads

Monday, 14 February 2011

Fight Global warming NOW!!!!

SAMPUL BUKU DARI PLASTIK BEKAS

Postingan saya kali ini saya dedikasikan untuk bumi kita tercinta. Hahhaaha....

Iya beneran. Kita akan sama-sama membantu bumi kita mengurangi penderitaannya. Udah gak usah banyak cingcong, langsung aja kita menyimak tips ini.

Setiap kali kita beli barang atau sembako atau apa ajalah. Pasti kita bungkus pake plastik kan? Atau yang biasa kita sebut kresek. Setelah itu pasti kita buang kreseknya. Padahal kita semua tahu kalo kresek atau kantong plastik itu sulit diuraikan. Nah... apa salahnya kalo mulai sekarang kita kumpulin kresek-kresek tersebut dan kita daur ulang sedemikian rupa. Kali ini, bagaimana kalo kita coba mendaur ulangnya menjadi sampul buku.? Oh... iya. Hampir lupa. Kresek yang kita daur ulang untuk sampul buku ini adalah kresek yang berukuran tanggung. Karena kalo ukuran yang kecil, tidak cukup unuk dibuat sampul buku.

Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Sediain kresek bekas berukuran sedang yang udah dirapikan ulang kayak gini.
  • Gunting bagian pegangan kresek dan bagian bawah kresek. Lihat gambar..!!!!
  • Gunting lagi bagian samping kresek. Lihat gambar..!!!! nah kalo udah, sekarang bisa dibukamenjadi lembaran yang lebar.
  • Setelah itu bagi lembaran trsebut manjadi 2 bagian. Jadi 1 kresek bekas berukuran sedang cukup untuk menyampuli 2 buku tulis. (buku tulis biasa. Bukan yang besar seperti buku Big Boss) unuk smpul buku bigboss, ukuran bisa menyesuaikan sendiri.
  • Lalu sampuli buku anda dengan lembaran kresek tadi. (ya... seperti menyampul buku biasanya)
  • Lalu berikan selotip di bagian sudut-sudut sampul buku agar sampul tidak lepas. Lihatgambar..!!!
  • Agar lebih rapi kita sampuli lagi pake plastik transparan. Tapi sebelum itu kita tempeli kertas yang sudah bertuliskan nama kita, kelas dll.

Nah... sudah selesai deh. Lebih enak pake sampul buku dari kresek bekas kan? Lebih hemat, karena kita tidak perlu membeli sampul kertas berwarna coklat kaya biasanya. Kita Cuma butuh membeli sampul plasik transparan. Lebih ramah lingkungan dan bisa mencegah global warming.


Sekian tips dari saya semoga bermanfaat. Saya harap ada seorang guru, atau pemerintah, atau siapa saja, pokonya orang-orang penting dalam dunia pendidikan yang membaca postingan saya ini. Karena saya berharap setelah mereka membaca ini, mereka akan menghimbau agar siswa-siswinya menerapkan tips ini untuk mencegah global warming. Karena di sekolah (apalagi sekolah SD) pasti para guru mewajibkan adanya sampul buku. Jadi tidak ada salahnya kalo kita mencoba alternatif sampul kresek. Karena ini murah, hemat, ramah lingkungan, dan dapat mengurangi limbah plastik yang sulit diuraikan.

No comments:

Post a Comment

Other Post

Populer

Kembali Ke Atas